Tangan Berbagi Serahkan Bantuan Berobat untuk Komang Ana

Tangan Berbagi2230 Views

Lombok Barat, BerbagiNews.com – Minggu Sore (07/04/2019) Tangan Berbagi mengunjungi Komang Ana di rumahnya dusun Tambang Eleh Desa Jagaraga Kecamatan Kuripan Kabupaten Lombok Barat.

Seperti yang pernah diberitakan sebelumnya, komang Ana yang nama lengkapnya I Komang Ana Juliani (7) adalah anak ketiga dari I Wayan Darwata (35) dan Ni Luh Budiati (35), Komang Ana menderita penyakit epilepsi dan butuh perawatan intensif, keluarga ini hidup dari keluarga sederhana.

Ketika tim Tangan berbagi mendatangi kediamannya nampak Komang ana sedang digendong oleh bapaknya dan dikunjungi kerabat untuk bersama memikirkan tentang perawatan Komang Ana agar segera dilakukan fisioterapi di Rumah Sakit.

Pada kesempatan ini Tangan Berbagi menyerahkan Bantuan untuk Biaya Berobat kepada Komang Ana senilai 2.500.000 yang terkumpul dari  para dermawan.

Lalu Sahid selaku ketua Tangan Berbagi mengatakan, kami bersama Tim ke Adik Komang untuk menyalurkan amanah para donatur, semoga bermanfaat untuk perawatan adik komang dan dapat meringankan beban keluarga serta adik komang segera diberikan kesembuhan seperti sediakala.”

Anak kami kemarin sudah bisa berjalan dan sudah bisa bermain sepeda namun ketika Komang terkena epilepsi sungguh itu keceriaan itu hilang dan kini anak kami hanya bisa digendong dan makan minum hanya melalui selang lewat hidung (Nampak wajah sedih yang mendalam diwajahnya Wayan Darwata), kami keluarga sederhana tidak mampu walau gunakan BPJS namun untuk keseharian dan untuk kebutuhan perawatan Komang Ana kami sangat terbatas, ungkap Wayan Darwata.

I Wayan Darwata, orang tua komang ana menyampaikan ucapan terima kasih atas apa yang telah dilakukan oleh Tangan Berbagi, memberikan kepedulian kepada anak kami, dan sungguh kami memang harus tabah dan sabar atas cobaan yang kami alami.”

Baca Juga :  Permudah Mobilisasi, PLN Gunakan Motor Listrik di WSBK 2022

Ditempat adik komang Ana, keluarga yang berkunjung Ibu Yosi dari Ampenan juga menyampaikan Ucapan Terima Kasih atas kepeduliaan Tangan Berbagi dalam misi kemanusiaannya membantu semua tanpa memandang dan melihat latar belakang maupun Agama, ini sangat baik sekali dan kami mersa sangat terbantu dan semoga dapat memberi inspirasi bagi kita untuk Peduli kepada sesama. (Redaksi/BBN)